Monday, December 26, 2016

CARA MENGGUNAKAN DEEP FREEZE

CARA MENGGUNAKAN DEEP FREEZE


Deep freeze adalah software yang bisa mem- freeze drive setiap kali komputer booting. jadi  misalkan kita mau mem- freeze drive C di suatu folder atau data A dan B. maka setiap kali komputer booting maka drive C hanya berisi A dan B, walaupun kita menambah file ‘X’ di pemakaian sebelum komputer booting. Terus , misalkan komputer kita freeze disaat installasi windows, terus dipemakaian setelahnya kita install program – program dan terinfeksi virus , tinggal restart komputer maka  akan kembali ke kondisi pada saat kita melakukan titik freeze.

  DOWNLOAD DEEP FREEZE DISINI

Berikut ini  cara menggunakan deepfreeze dengan menginstall dan menguninstall deepfreeze pada sistem operasi Windows XP, Silakan  download, dulu deepfreezer disini jalankan atau klik dua kali pada Master Deep Freeze.



Selanjutnya pilih partisi hardisk yang akan di bekukan, saran saya pilih satu saja yaitu pada partisi sistem operasi windows biasanya di C:, kemudian klik Install


Pilih accept, kemudian next

Selanjutnya klik finish, komputer akan restart. Tunggu sebentar sampai keluar gambar berikut



Untuk mengatur penggunaan deep freeze seperti password, status, dsbnya , klik yes pada gambar diatas

atau tekan Shift dan klik dua kali pada gambar deep freeze di taskbar  

Karena passwordnya masih kosong langsung kli saja OK.

Klik di tab password untuk memberi password pada deep freeze, kemudia klik Ok.



Sampai disini anda telah berhasil menginstall deep freeze pada komputer dan telah diberi password, Untuk mematikan fungsi deep freeze, login ke deep freeze menggunakan cara no.5 atau tekan Ctrl + Shift +alt + F6 kemudian pilih pada tab Boot Control “Boot Thawed”. Klik Ok dan restart komputer.



Jika gambar ini  

telah muncul ditaksbar maka fungsi deep freeze telah dimatikan, untuk mengembalikan fungsi deep freeze ke keadaan semula login ke deep freeze, pilih tab Boot Control dan pilih “Boot Frozen“. Atau bisa juga mengatur mematikan fungsi deep freeze setelah beberapa kali restart dan mengembalikan ke keadaan semula, pada tab Boot Control pilih “Boot Thawed on next“.

Untuk menguninstall deep freeze, matikan terlebih dahulu status deep freeze menggunakan cara no. 7, kemudian gunakan master deep freeze yang sebelumnya di gunakan untuk menginstall deep freeze .

Biar bisa install program maka matikan dulu deep freeze, caranya

restart komputer, kemudian saat deep freeze mati baru install program. nyalakan deep freeze kembali, kemudian restart lagi, komputer sekarang bisa dipakai. Memang  agak  repot tapi memang beginilah upaya penyelamatan kalo kita males install antivirus. tapi untungnya kita nggak perlu susah – susah nyari up date-an antivirus terbaru.

ada beberapa hal yang perlu diperhatikan pada saat kondisi deep freeze dimatikan ( saat mau installasi program ), jangan pernah mencolokkan flask disk, jaringan (Asumsi jaringan adalah sumber tak terduga yang paling berbahaya), ataupun membuka file lain selain file installasi program. installah program diselain drive yang kamu freeze,( misalkan kamu mem- freeze drive C, maka installasi program bisa di D, E, ataupun lainnya). karena settingan software tidak bisa kamu ubah – ubah nantinya. baru aktivitas rutin biasa ketika deep freeze kamu nyalakan kembali ( setelah restart tentunya ).

Perhatikan juga bahwa, jangan pernah menaruh data di drive yang kamu freeze, karena percuma, tiap kali komputer restart, maka data itu akan hilang.

LINK DOWNLOAD DEEP FREEZE KLIK DISINI

 

.............................SEMOGA BERMANFAAT.......................


Go to link Download